BeritaMartin Mendengar (MM)

Hilirisasi Produk PTPN untuk Stabilisasi Harga

LUBUK PAKAM (29 Januari): Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Martin Manurung mendorong PT Perkebunan Nusantara Group mengembangkan produk hilirisasi, sebagai holding BUMN di sektor perkebunan dan industri kelapa sawit. Hilirisasi PTPN diharapkan mampu mendukung ketahanan pangan sekaligus stabilisasi harga.

“Kami lihat perkembangan PTPN semakin baik, kami apresiasi. Namun kami juga mendorong PTPN persero untuk bisa hilirisasi produk-produknya,” ungkap Martin Manurung seusai melakukan pertemuan Komisi VI DPR dengan Direktur Utama PT Perkebunan Nusantara Grup, Abdul Ghani beserta jajaran direksi PTPN, di Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatra Utara (Sumut), Kamis (27/1).

Legislator NasDem itu mengatakan adanya produk-produk hilirisasi akan mampu memberikan nilai tambah bagi perusahaan.

“Jangan ada lagi produsen raw material, tapi bisa ke produk turunannya. Sehingga ke depan bisa mendapatkan nilai tambah dari hilirisasi produk-produk ini. Langkah tersebut perlu dilakukan guna memenuhi berbagai produk pangan, sekaligus memperkuat ekspansi pasar ritel,” jelas Martin.

Legislator NasDem dari Dapil Sumut II (Labuhanbatu, Labuhanbatu Selatan, Labuhanbatu Utara, Tapanuli Selatan, Kota Padang Sidempuan, Mandailing Natal, Kota Gunungsitoli, Kota Sibolga, Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Humbang Hasundutan, Toba, Nias Selatan, Samosir, Padang Lawas Utara, Padang Lawas, Nias, Nias Selatan, Nias Utara, dan Nias Barat) itu berharap hilirisasi produk dapat mendukung stabilisasi harga bahan pokok di masyarakat.

“Jika market share dari PTPN Grup juga semakin besar, tentu akan mempermudah bagi negara untuk bisa melakukan kendali harga terhadap harga-harga bahan pokok, khususnya produk turunan sawit dan tebu. Ke depan, kita harapkan bisa menjadi tanda kehadiran negara untuk stabilisasi harga produk bahan pokok,” tukasnya.

Sumber: Nasdem.id

admin

Website Resmi Anggota DPR RI Martin Manurung, S.E., M.A.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close
Close